"Daging Hewan Kurban Yang Layak Konsumsi dapat dilihat dari fisik hewan itu sendiri. Selain fisik hewan, tempat penampungan maupun. Penjualan juga bisa mempengaruhi kesehatan hewan," kata Kepala Seksi Pengawasan dan Penertiban Suku Dinas Peternakan dan Perikanan Jakarta Barat, Maurice Sihombing, Senin (22/10/2012) di Jakarta.
Kelincahan hewan juga bisa menentukan kesehatan hewan. Hewan yang cenderung lemas dan loyo bisa saja mengidap penyakit.
Tak hanya itu, kuku hewan juga tak boleh lepas dari perhatian. Jangan membeli hewan kurban yang memiliki luka di kaki atau kuku hewan tersebut.
"Perhatikan juga kukunya. Kalau ada luka, bisa saja hewan tersebut sudah terinfeksi kuman. Apalagi kalau tempat penampungannya juga tidak bersih,"
Usia Hewan Kurban juga harus diperhatikan oleh calon pembeli. Untuk sapi dan kerbau bisa dengan usia sekitar 2 tahun, sedangkan kambing dan sapi berkisar usia 1 tahun. Untuk mengetahui usia hewan, calon pembeli bisa menanyakan langsung kepada penjual hewan kurban.
Dalam Memilih Hewan Kurban Yang Sehat dari fisik hewan tersebut bisa dilihat dari beberapa aspek. Misalnya melalui bulu hewan yang mengkilat dan tidak berdiri. Lubang-lubang bagian hewan kurban pun tidak boleh luput dari perhatian calon pembeli.
Hewan Kurban Yang Sehat tidak boleh mengeluarkan cairan (darah) dari lubang-lubang hewan seperti mata, hidung, teling, mulut, ataupun anus. Selain itu, gigi susu dari hewan juga harus kupak atau tanggal dan berganti dengan gigi dewasa semua.
Kami tambahkan dengan 6 tips yang mungkin sdh ada pada tulisan diatas yakni sebagai berikut:
- Jangan lupa berdoa sebelum memilih hewan qurban agar hewan yang didapat benar-benar bagus.Karena semua kegiatan hendaknya diawali dengan berdoa.
- Pastikan lingkungan hewan kurban baik kandang maupun tempat hewan dalam kondisi yang baik.
- Perhatikan beberapa penyakit yang biasa menyerang hewan kurban seperti antraks dan flu.
- Lihatlah pada mata hewan kurban,apabila matanya tampa kuning ataupun memerah.Sudah dapat dipastikan hewan tersebut sedang sakit.
- Lihat pada hidung hewan qurban.Apabila berlendir maka hewan tersebut telah terserang penyakit.
- Perhatikan dan lihat pada kulitnya.Apabila terdepat bintik-bintik.Maka dapat dipastikan sedang terkena penyakit.
Demikianlah 6 Tips Memilih Hewan Qurban yang Baik dan Benar , Semoga Bermanfaat .
ABOUT THE AUTHOR
Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible
0 komentar:
Posting Komentar